Kota Sukabumi Masuk Predikat ke-6 Kota Toleran di Indonesia


Jakarta - Sebagai Peringkat 6(Enam) Kota dengan skor toleransi tertinggi di Indonesia menurut study Indeks Kota Toleran Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh SETARA Institute.

Penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi sekaligus harapan agar seluruh elemen Kota dapat meningkatkan kualitas praktik dan promosi toleransi.


Penghargaan tersebut di terima langsung Wali Kota Sukabumi Achamad Fahmi saat menghadiri launching dan Penghargaan Indeks Kota Toleran 2022 yang di gelar di Candi Singasari Ballroom Hotel Sahid Jakarta, Kamis (6/4/23).

Skor Kota Sukabumi menurut survey adalah 5,810, Kota Sukabumi juga di anggap sebagai Kota yang ramah keberagaman,RPJMD  dan RKPD Kota Sukabumi menjadi simpul kemajuan toleransi melalui program-programnya seperti program peningkatan kualitas kehidupan beragama,penguatan ideologi pancasila dan karakter kebangsaan,hingga program berbasiskan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak yang semuanya dilengkapi dengan anggaran yang memadai.

Masyarakat sipil dan Pemerintah Daerah saling berperan dalam membangun toleransi di Kota Sukabumi seperti pembentukan rumah bersama toleransi dan moderasi beragama, yang diinisiasi oleh salah satu organisasi keagamaan di Kota Sukabumi.

Serta Pemerintah Kota yang turut aktif dalam melakukan  promosi toleransi,mendorong kesadaran bela negara,serta membuka ruang dialog maupun kegiatan bersamapara pemuka lintas agama.

Dengan kondisi tersebut wajar tidak di temukan pelanggaran kebebasan beragama selama periode penelitian di Kota Sukabumi.

Posting Komentar untuk "Kota Sukabumi Masuk Predikat ke-6 Kota Toleran di Indonesia"